Rabu, 21 Maret 2012

John Mayer

John Mayer adalah seorang Solois "Acoustic Rock/Blues Modern Rock", kelahiran Fairfield, Connecticut, 16 Oktober 1977. Hal terkenal dari John Mayer adalah album "Room For Squares"(2001) yang disusul kemudian album Heavier Things (2003).

Album solonya pertama adalah Inside Wants Out (1999), sebelum dua album di atas. Disusul kemudian album Any Given Thursday (2003), Heavier Things (2003), As/Is (2004), Continuum (2006) dan The Village Sessions (2006).

Pada 2003, Mayer meraih Best Male Pop Vocal Performance dari Grammy Award lewat lagu Your Body Is a Wonderland. Dan pada 2006, lewat single Waiting on the World to Change dalam album Continuum (2006), dirinya dinobatkan sebagai Best Pop Vocal Album dan Best Male Pop Vocal Performance dalam Annual Grammy Awards ke-49 pada 2007.

Mayer bersama dengan Pino Palladino dan Steve Jordan juga telah mendirikan trio yang diberi nama John Mayer Trio.



John merilis sebuah single baru berjudul Shadow days. Tidak hanya itu, Mayer juga mengumumkan jadwal tur konser di sepanjang tahun 2012 ini.

Mayer juga mengungkapkan bahwa single tersebut merupakan bagian dari album yang sedang ia kerjakan, Born and Raised. Album baru tersebut rencananya akan dirilis Mei 2012 ini.

Sementara itu, Mayer juga mengumumkan bahwa ia telah siap untuk memulai turnya yang digelar pada 9 April di Bloomington, Indiana. Setelah itu tur tersebut akan dilanjutkan dengan mengelilingi negara-negara bagian di Amerika Utara sebelum akhirnya berakhir di Phoenix pada tanggal 6 Mei.

Album
Room for Squares (2001)
Heavier Things (2003)
Continuum (2006)
Battle Studies (2009)
Born and Raised (2012)

0 komentar: